Macam-Macam Fasilitas Hotel Terupdate dan Favorit Para Tamu

Fasilitas hotel pasti akan berbeda-beda, hal ini tergantung pada tipenya. Fasilitas hotel yang berbintang pastinya lebih lengkap daripada hotel low budget dengan fasilitas yang terbatas, namun harganya yang relative murah.

Saat menginap di hotel atau tempat penginapan pastinya akan memberikan pengalaman tersendiri bagi traveler. Namun sebelum memesan hotel, sobat harus memperhatikan dan mempertimbangkan fasilitas hotel yang ditawarkan. Selain mempertimbangkan harga, sobat juga harus memperhatikan fasilitas hotel yang ditawarkan. 

Macam-Macam Fasilitas Hotel Terupdate dan Favorit Para Tamu


Macam-Macam Fasilitas Hotel Lengkap  dan Terbaik 

Menginap dengan fasilitas hotel yang sesuai dengan keinginan dan kebutuhan kita pastinya akan menjadi pengalaman yang terkesan. Namun, pada umumnya harga dan fasilitas hotel yang ditawarkan akan berbading lurus. Misalnya, semakin mahal harga sewa hotel, maka akan semakin lengkap pula fasilitasnya. Semakin berbintang sebuah hotel, harganya pun semakin mahal dan pastinya memiliki fasilitas yang lengkap pula. Nah, apa saja fasilitas hotel bintang lima? Cermati ulasan di bawah ini !

Inilah Fasilitas Hotel yang Terbaik dan Banyak Diburu Tamu

1. Tempat tidur yang nyaman

Tujuan menyewa hotel adalah untuk menginap atau beristirahat. Oleh karena itu, salah satu pertimbangan utama para tamu dalam memesan kamar hotel yaitu tempat tidur yang nyaman dan bersih. 
Coba bayangkan, apabila sobat menginap di hotel dengan kasur yang kotor dan bau! Pastinya akan membuat istirahat terganggu karena susah untuk tidur. Alih-alih bisa tidur dengan nyenyak, malah ingin cepat-cepat check out dari hotel. 

2. Kamar yang bersih

Tentunya, kamu tidak ingin menginap di kamar yang banyak lembab atau banyak debunya, bukan?

Selain memiliki kasur yang bersih dan pastinya nyaman, para tamu pastinya juga menginginkan ruang kamar hotel yang bersih. Mulai dari lantai, dinding, sampai pada langit-langit atas. Selain aman dan nyaman untuk ditinggali, kamar yang bersih juga akan membuat para tamu ingin betah dan berlama-lama di hotel. 


3. Koneksi internet gratis

Di zaman sekarang ini, internet menjadi salah satu kebutuhan dalam mengakses dunia luar. Oleh karena itu, fasilitas hotel berupa koneksi internet gratis dengan WiFi seperti menjadi sebuah kebutuhan dan keharusan. 


Ditambah lagi dengan koneksi internet yang memiliki kecepatan tinggi. Hal ini sangat penting untuk para tamu supaya mereka bisa mengakses internet dengan nyaman. Umumnya, para tamu sudah diberikan informasi berupa user name dan password untuk dapat mengakses internet saat hendak masuk kamar.


4. Layanan resepsionis 24 jam

Layanan resepsionis 24 jam pasti sangat dibutuhkan dan diharapkan oleh para traveler supaya mereka dapat check-in dengan cepat dan mudah. Pasti sobat sudah tahu kan? ketika orang bepergian ke luar kota atau ke luar negeri, pastinya akan merasa kesulitan dalam memprediksi waktu tibanya di hotel. Apalagi jika para traveler berkeliling dulu di tempat-tempat tujuan wisata sebelum akhirnya pergi ke hotel untuk menginap. 

Tak jarang, para traveler atau tamu tiba di hotel pada malam hari atau bahkan dini hari. Nah, dengan layanan reseprionis yang 24 jam, pastinya akan mempermudah para traveler untuk check in. 

5. Restoran/kafe

Bukan hanya sekadar menginap di hotel, para tamu juga perlu mencari makanan atau sekadar nongkrong di cafĂ©. Dengan adanya fasilitas restoran atau cafe di hotel, pastinya akan memudahkan para tamu dan tidak perlu repot-repot lagi untuk mencari makanan atau minuman di luar hotel. 
Selain itu, pada setiap hotel umumnya mempunyai menu makanan/minuman andalan yang menjadi ciri khas hotel tersebut yang akan memberikan sensasi tersendiri bagi para tamu yang menginap.

6. Area bebas rokok

Hotel pastinya akan menyediakan beragam fasilitas dan layanan untuk memanjakan para tamunya. Salah satunya dengan menyiapkan ruangan bebas asap rokok untuk mereka yang tidak merokok dan menyiapkan ruangan khusus untuk para tamu yang merokok. Hal ini semata-mata untuk menjaga kenyamanan antar perokok dan anti rokok.

7. Penjemputan gratis

Di beberapa hotel berbintang, terdapat fasilitas penjemputan gratis menggunakan bis (free shuttle) baik dari maupun ke bandara. Dengan adanya fasilitas free shuttle ini, para tamu yang hendak menginap tidak perlu repot-repot mencari angkutan umum lagi.Fasilitas ini disediakan semata-mata agar para tamu merasa diistimewakan dan merasa puas dengan layanan yang diberikan hotel tersebut. 

8. Sarapan gratis

Para tamu yang baru bangun di pagi hari mungkin masih mager untuk mencari makanan ke luar. Nah, dengan adanya fasilitas sarapan gratis, para tamu dapat menikmati makanan dan minuman yang disediakan tanpa harus meninggalkan hotel. Menu sarapan antara hotel satu dengan lainnya tentu saja bervariasi.

9. Tempat parker

Bagi para traveler yang membawa kendaraan pribadi, pastinya tidak mau kesulitan dalam mencari tempat parkir saat hendak menginap. Apalagi, jika harus berjalan kaki yang jaraknya jauh dengan hotel.


Fasilitas hotel berupa tempat parkir yang lapang menjadi salah satu kebutuhan dan keharusan bagi traveler. Selain tempat parkir yang dapat menampung kendaraan para tamu, akses kendaraan menuju hotel juga harus menjadi pertimbangan. Hal ini untuk kemudahan para traveler dalam menjangkau lokasi hotel.

10. Kolam renang

Olahraga renang menjadi salah satu jenis olahraga yang banyak disukai masyarakat, tak terkecuali para traveler. Mereka sangat menyukai olahraga renang saat menginap di hotel karena dapat memberikan kesegaran pada jasmani dan rohani. Sedangkan bagi mereka yang tidak menyukai olahraga renang tetap bisa menikmati suasana sejuk di sekitar kolam renang.

Kolam renang yang disediakan di hotel biasanya dirancang untuk  dihabiskan bersama keluarga karena ada juga kolam renang yang khusus untuk anak-anak. Selain itu, ada juga yang menawarkan fasilitas kolam renang infinity, ada yang indoor atau di dalam ruangan, ada pula yang outdoor.

11. Pendingin udara

Para traveler pastinya tak ingin merasa panas dan pengap saat istirahat di kamar. Salah satu fasilitas hotel untuk mengatasinya yaitu dengan memasang Air conditioner (AC) di setiap ruangan kamar.
AC berfungsi untuk menjaga suhu dan kelembapan di dalam ruangan. 

Dengan AC, udara di dalam kamar tidak pengap sehingga para tamu bisa tidur dan beristirahat dengan nyaman. Di sebagian hotel belum ada yang menyediakan fasilitas AC, namun mereka memberikan gantinya dengan memasang kipas angin.


12. Televisi

Para traveler pastinya ingin mencari hiburan setelah seharian berwisata maupun bepergian. Nah, dengan adanya fasilitas hotel berupa TV, maka akan menghibur para tamu sambil beristirahat dan melepas lelah. Selain menghibur, televisi juga menjadi pemecah kesunyian dan kesepian saat berada di dalam kamar.
Pada hotel berbintang, umumnya tidak hanya menyediakan saluran TV lokal tetapi juga saluran TV internasional. Bahkan terdapat beberapa hotel yang menawarkan fasilitas permainan dengan TV atau memutar film di bioskop.

13. Salon/Spa Kecantikan

Di hotel-hotel berbintang biasanya menyediakan fasilitas tambahan yang sekiranya dibutuhan tamu, misalnya seperti salon dan spa kecantikan. Para tamu yang menginap bisa merawat rambutnya di salon. Sementara itu, mereka yang ingin memanjakan diri dan ingin menyegarkan serta relaksasi dari kepenatan dan kesibukan sehari-hari bisa merasakan di spa kecantikan.

14. Pusat kebugaran

Fasilitas seperti fitness center sangat bermanfaat bagi para sobat yang ingin melakukan aktivitas olahraga fisik. Hal ini sangat cocok bagi para tamu yang sedang dalam perjalanan bisnis dengan waktu yang padat. Mereka dapat meluangkan waktu bersantainya dengan tetap melakukan olahraga di fitness center ini.

Dengan adanya fasilitas tersebut, para tamu dapat melakukan aktivitas fisik sehingga para tamu bisa menjaga kesehatan dan kebugaran sehingga dapat beraktivitas dengan maksimal di luar hotel.

15. Ruang tamu

Bosan di dalam kamar mulu? Ruang tamu yang menjadi fasilitas berkumpulnya para tamu bisa dicoba. Di ruang tamu ini, para tamu bisa santai menikmati suasana hotel dan membaca Koran atau majalah yang tersedia di hotel tersebut.

16. Bathtub

Kebanyakan hotel umumnya telah menyediakan fasilitas bathtub ini. Aktivitas berendam dengan air hangat sembari menyantap makanan kecil dan menikmati alunan musik adalah hal yang sangat menyegarkan. Kegiatan memanjakan diri di hotel sambil menikmati waktu senggang pastinya sangat menyenangkan, terlebih jika fasilitas tersebut tidak ada di rumah sendiri.

17. Ruangan Serbaguna

Ruangan serbaguna yang biasanya digunakan untuk meeting juga menjadi salah satu fasilitas yang dicari di hotel, khususnya bagi perusahaan yang sedang mengadakan perjalanan bisnis. Tidak hanya dipakai untuk ruangan rapat, ruangan tersebut juga dapat digunakan sebagai tempat acara perusahaan tertentu.

18. Sauna

Sauna adalah ruangan kecil yang memiliki suhu udara yang tinggi agar pengunanya dapat mengeluarkan keringat. Salah satu fasilitas yang digemari orang Jepang dan cocok digunakan setelah melakukan spa dan olahraga ini menjadi dalah datu fasilitas yang banyak dicari para tamu.

Mereka percaya bahwa sauna bisa membantu membakar kalori jahat dalam tubuh. Selain kesehatan, sauna juga efektif dalam merilekskan tubuh dari kesibukan sehari-hari. Namun, jangan terlalu lama berada di dalam ruangan sauna ini karena dapat membahayakan.

Itulah Macam-Macam Fasilitas Hotel Terbaru dan Terfavorit

Semoga ulasan di atas mengenai fasilitas hotel bisa bermanfaat bago sobat yang sedang mencari seperti apa fasilitas yang mereka pilih. Sekian dan terima kasih.

Belum ada Komentar untuk "Macam-Macam Fasilitas Hotel Terupdate dan Favorit Para Tamu"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel