Contoh Artikel : Pendidikan Investasi Akhirat Yang Menjanjikan

Contoh artikel singkat tema pendidikan-Artikel merupakan jenis tulisan yang berisi pendapat, gagasan, pikiran, atau kritik terhadap persoalan yang berkembang di masyarakat.

Artikel biasanya ditulis dengan bahasa ilmiah populer. Intinya, artikel opini adalah tulisan yang berisi pendapat penulis tentang data, fakta, fenomena, atau kejadian tertentu dengan maksud dimuat di surat kabar atau majalah.

Nah, di bawah ini merupakan contoh artikel singkat bertema pendidikan. Untuk lebih jelasnya ikuti contoh di bawah ini :

Contoh Artikel : Pendidikan Investasi Akhirat Yang Menjanjikan

Contoh artikel pendidikan singkat bahasa Indonesia 


Pendidikan Sebagai Investasi Akhirat yang Menjanjikan


Investasi akhirat, mungkin masih terdengar aneh bagi masyarakat awam. Pasalnya mereka akan bertanya-tanya mengenai, “dengan apa kita berinvestasi untuk akhirat kelak? umumnya investasi hanya ada di dunia, bagaimana mungkin?.

Investasi dunia biasanya berupa harta, modal, ataupun keahlian. Pandangan agama membagi investasi menjadi dua, yaitu investasi dunia dan investasi akhirat.
Baca Juga : Contoh Teks Editorial (Tajuk) Singkat Beserta Strukturnya
Investasi dunia, seseorang berusaha mempersiapkan kesejahteraan bagi dirinya dan keluarganya dalam jangka waktu kedepan. Investasi dunia biasanya diwujudkan dengan saham, tabungan, emas, rumah, kendaraan, dan harta benda berharga lainnya.

Namun, berapa pun jumlahnya dan apapun bendanya, investasi dunia yang dimiliki seseorang tidak akan bertahan lama dan abadi. Waktu kepemilikan investasi dunia itu sesuai dengan umur hidup seseorang di dunia, jika kematian menjemput investasi tadi akan berubah hak kepemilikan kepada ahli waris untuk menjadi harta warisan.
Baca Juga : Contoh Puisi Singkat Tema Ibu Yang Menyentuh Hati
Nah, itu sebabnya kita harus mempersiapkan investasi untuk kehidupan yang kekal selanjutnya, yaitu di alam akhirat.

Investasi akhirat berwujud pahala yang berkepanjangan dan terus mengalir meskipun kita sudah meninggal. Bagaimana kita mendapatkan investasi untuk akhirat ketika masih hidup di dunia?

Salah satu kuncinya yaitu pendidikan, baik ilmu pengetahuan maupun karakter yang pastinya sangat bermanfaat bagi kehidupan.

Salah satu tempat mencari ilmu yaitu sekolah. Bagi Anda yang sedang mencari ilmu ataupun sebagai seorang pengajar jangan berkecil hati, investasi akhirat sesungguhnya sangat mudah di dapat. Seorang guru yang dengan ikhlasnya mentransfer ilmunya kepada muridnya, kemudian muridnya mengamalkannya maka akan menjadi sebuah ilmu yang bermanfaat.
Baca Juga : 10 Contoh Puisi Pesona Keindahan Lingkungan Alam Indonesia
Berdasarkan uraian di atas dapat disimpulkan bahwa salah satu pahala yang tidak akan terputus walaupun seseorang sudah meninggal adalah ilmu yang bermanfaat sebagi investasi akhirat.

Dengan begitu pendidikan menjadi ladang investasi akhirat yang sangat menggiurkan. Coba bayangkan, sudah berapa banyak investasi yang disiapkan dari seorang guru dengan ikhlasnya mengajarkan ilmu yang bermanfaat kepada muridnya.

Namun, ilmu yang bermanfaat tidak diimbangi dengan perilaku atau pengaplikasian dari seorang siswa dalam kehidupan. Realita masih membuktikan ada beberapa orang siswa yang dengan santainya mengabaikan atau acuh tak acuh dengan nasehat ataupun ilmu yang diberikan oleh seorang guru. Akibatnya siswa tersebut harus menanggung akibatnya sendiri.
Baca Juga : Contoh Cerpen Tentang Perjuangan Meraih Mimpi & Cita-Cita
Pernah salah seorang guru mengingatkan kepada muridnya dengan kata "Delengo gitokmu". Mungkin kata-kata itu cukup membuat bingung apa maksudnya.

Nah, sepenggal kata berlogat jawa tersebut termasuk sebagai salah satu contoh ilmu berupa nasehat yang diberikan kepada seorang siswa yang melakukan pelanggaran dan diberi sanksi dikembalikan kepada orang tuanya. Guru tersebut mengingatkan kepada siswanya supaya selalu belajar dengan sungguh-sungguh dengan melihat ke belakang, artinya belajar untuk kesuksesan demi perjuangan orang tuanya yang berkorban demi menyekolahkan anaknya.

Dari contoh di atas, sebagai seorang siswa yang rela meluangkan waktunya untuk mencari ilmu juga tidak ingin mendapatkan ilmu sebagai bekal dunia saja, melainkan juga sebagai bekal akhirat. Bagaimana cara mendapatkannya?
Baca Juga : Contoh Teks Laporan Hasil Observasi Sampah Dan Strukturnya
Kuncinya hanya satu, yaitu selalu mengamalkan ilmu yang diberikan oleh guru, dengan catatan ilmu yang bermanfaat. Mengamalkan artinya bisa dengan mengaplikasikan ilmu di kehidupan atau bisa dengan menyalurkan ilmu-ilmu tersebut ke orang lain. Dengan demikian ilmu tersebut akan menjadi bermanfaat dan mengalirkan pahala-pahala sebagai bekal di akhirat.

Misalnya saja seorang anak yang terbiasa berperilaku tidak baik, pastinya dia akan selalu mengulangi perilaku buruknya itu. Tatkala akan melakukan perbuatan buruknya, dia ingat dengan nasihat gurunya. Disitulah pahala yang terus mengalir sampai akhirat kelak. Siswa melakukan perilaku atau ahlak yang baik sesuai nasehat gurunya. Sungguh keduanya sudah menyiapkan bekal investasi akhirat yang sangat menjanjikan, berupa ilmu yang bermanfaat.

Marilah kita sebagai seorang siswa selalu memperhatikan dan mengamalkan ilmu-ilmu dari seorang guru agar menjadi ilmu yang bermanfaat. Sebagai bekal investasi dunia sekaligus investasi akhirat.

Kesimpulan

Itulah contoh artikel singkat berjudul "Pendidikan Sebagai Investasi Akhirat yang Menjanjikan". Semoga contoh artikel di atas dapat menjadi referensi mengenai materi pembuatan artikel bahasa indonesia.

Belum ada Komentar untuk "Contoh Artikel : Pendidikan Investasi Akhirat Yang Menjanjikan"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel