Cara Ampuh Usir Lalat Di Rumah Dengan Cepat Tanpa Bahan Kimia

Lalat adalah serangga yang sangat senang terhadap benda makanan, apalagi makanan yang mempunyai bau yang menyengat, sepeeti makanan sisa, bahkan kotoran. Perhatikan saja, dimana ada sampah atau kotoran pasti disitu banyak kerumunan lalat.

lalat rumah

Selain itu, lalat juga sering hinggap di makanan manusia, sehingga keberadaan lalat bisa sebagai pembawa sumber penyakit. Seperti diare, disentri, kolera dan banyak penyakit lainnya. Hal ini tidak bisa dibiarkan karena dapat mengganggu kesehatan bahkan mengancam nyawa. Lalu bagaimana cara untuk mengusir lalat dari rumah ?

Kunci utama dalam mengusir lalat adalah selalu menjaga kebersihan, seperti membuang sampah, kotoran, sisa makanan ke dalam tempat sampah dan menutupnya agar terhindar dari kerumunan lalat yang beterbangan. Selain menjaga kebersihan lingkungan, berikut ini cara mudah mengusir lalat dengan cepat tanpa bahan kimia :

1. Plastik Berisi Air

Cara ini merupakan cara tradisional yang masih digunakan sampai sekarang ini. Sering kita menjumpai di warung-warung makan, banyak bergelantungan plastik yang berisi air. Cara ini memang efektif dalam mengusir lalat, pasalnya air yang terdapat di dalam plastik akan membiaskan cahaya yang dapat mengacaukan penglihatan lalat. Sehingga lalat akan mencari cara untuk meninggalkan tempat tersebut.

Dengan catatan, Anda menaruh plastik berisi air ini pada tempat yang terdapat cahaya atau sumber cahaya, seperti ruang terbuka atau ruangan yang terdapat lampu. Caranya yaitu :
  • Siapkan kantong plastik bening 
  • Isi dengan air yang jernih
  • Letakan atau gantungkan pada oempat yang bayak dihinggapi lalat

2. Lilin

Selain digunakan sebagai alat penerang saat listrik padam, Lilin ternyata juga dapat mengusir lalat dari rumah Anda. Sumber api yang dihasilkan oleh lilin akan membuat hawa panas, dengan demikian lalat tidak akan berani mendekat. Caranya hanya menyalakan lilin di tempat yang banyak dihinggapi lalat, tapi Anda harus hati-hati dalam proses ini karena jika Anda lengah akan memicu kebakaran.

3. Garam

Selain digunakan sebagai penyedap rasa, ternyata garam juga bisa menjadi cara untuk mengusir lalat dari rumah Anda. Selain lalat, serangga lain seperti semut juga dapat menjauhi bahan ini. Caranya mudah, Anda hanya cukup menaburi garam disekitar tempat yang dihinggapi lalat.

4. Menggunakan minyak kayu putih

Lalat memang tidak suka dengan aroma-aroma tertentu, salah satunya ialah aroma dari minyak kayu putih. Lalat akan merasa terusil dengan adanya aroma khas yang dikeluarkan minyak ini. Sehingga lalat akan mencari cara untuk pergi. Cara penggunaannya simpel, Anda hanya cukup menuangkan satu tutup botol dan letakkan di tempat yang bayak dihinggapi lalat.

5. Cengkeh

Cengkeh dapat menghasilkan aroma yang pekat sehingga dapat dimanfaatkan untuk mengusir lalat dari rumah Anda.  Cara penggunaannya yaitu :

Cara pertama :
  • Siapkan wadah yang berisi air
  • Rendah biji cengkih dalam wadah tersebut
  • Letakan pada tempat yang banyak dihinggapi lalat

Cara kedua :
  • Siapkan satu buah apel jenis apa saja
  • Tusukkan apel dengan biji cengkih sampai seluruh permukaan apel tertutupi
  • Letakan pada tempat yang banyak dihinggapi lalat

6. Cuka Apel

Aroma yang dihasilkan dari cuka dapat menarik perhatian lalat. Sehingga bahan hasil fermentasi ini dapat digunakan sebagai umpan atau perangkap lalat. Berikut cara penggunaannya :
  • Siapkan botol bekas air mineral, potong bagian tengah dan tuangkan sampai separuh botol.
  • Tutup botol menggunakan plastik yang sudah dilubangi bagian tengahnya, sehingga lalat dapat masuk ke dalam. 
  • Taruh botol tersebut di tempat yang banyak dihinggapi lalat, dengan begitu lalat akan tertarik aroma cuka dan masuk kedalam hingga akhirnya terendam cuka apel. 

7. Daun pandan

Aroma daun pandan yang harum dapat mencegah kerumunan lalat datang ke rumah Anda. Selain itu aromanya yang alami tidak akan mencemari lingkungan dan makanan Anda, berikut cara penggunaannya :
  • Siapkan 2-3 helai daun pandan
  • Potonglah menjadi kecil-kecil
  • Taruh pada mangkuk atau tempat lainnya dan letakan pada tempat yang sering dihinggapi lalat

Selain itu, Anda jiga dapat menaruh pot tanaman pandan di dalam rumah, dengan begitu aroma pandan akan tetap tercium dan membuat lalat terusir. Tak hanya lalat, nyamuk pun demikian.

8. Jeruk nipis

Jeruk nipis menghasilkan sari yang berbau menyegarkan dan harum, namun ternyata bau ini juga sangat tidak disukai oleh lalat. Sehingga dapat mengusir lalat darai rumah Anda, apalagi jika dipadukan dengan cengkeh pasti akan lebih manjur dalam mengusir lalat. Caranya yaitu :
  • Iris jeruk nipis menjadi dua bagian, Anda juga bisa menggunakan jeruk lemon
  • Tusukkan biji cengkeh pada bagian jeruk yang teriris
  • Letakkan pada tempat yang di rubungi lalat 

9. Tanaman Pengusir Serangga

Tanaman yang tidak disukai lalat yaitu seperti lavender, daun mint, daun salam, daun kemangi dan bunga marigold. Tak hanya lalat saja yang benci, serangga lain seperti nyamuk juga sangan tidak suka dengan aroma yang dihasilkan dari tanaman tersebut. Cara penggunaannya simpel, Anda cukup menanam atau meletakan tanaman tadi pada tempat yang sering dihinggapi lalat.

Itulah ulasan mengenai cara ampuh usir lalat dari rumah dengan cepat tanpa bahan kimia, semoga artikel ini dapat bermanfaat dan membantu saudara semua. Selamat mencoba.




Belum ada Komentar untuk "Cara Ampuh Usir Lalat Di Rumah Dengan Cepat Tanpa Bahan Kimia"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel